Ramadhan, Polsek Selbar Perketat Sidak ke Duktang

7 hours ago 1
ARTICLE AD BOX
Sidak gabungan dengan melibatkan unsur desa dinas hingga desa adat itu dipimpin langsung Kapolsek Selemadeg Barat AKP I Nyoman Edi Suwarya. Selain menyasar tempat tinggal penduduk sidak juga mengawasi tempat umum. 

AKP Edi Suwarya menegaskan sidak dilakukan untuk meningkatkan keamanan di wilayah Desa Tiying Gading saat bulan puasa. "Kami melaksanakan razia duktang untuk mencegah potensi gangguan keamanan, termasuk kejahatan 4C (Curat, Curas, Curanmor, dan Curwan). Setiap pendatang diperiksa identitas dan barang bawaannya untuk mengantisipasi hal-hal yang mencurigakan,” ujarnya Selasa (12/3). 

Disebutkan, sidak yang dilakukan selama 2 jam itu nihil ditemukan adanya pelanggaran. Dia pun memastikan dan berkomitmen sidak atau razia bakal rutin dilaksanakan. Tidak hanya saat hari raya namun saat hari biasa. "Intinya sidak yang dilakukan ini ntuk memastikan bahwa mereka (penduduk pendstang tidak memiliki niat yang tidak baik," tandasnya.7des
Read Entire Article