ARTICLE AD BOX
Hal itu dikatakan Kasek SMPN 2 Amlapura I Kadek Wirawan kepada NusaBali usai menggelar pembinaan di SMPN 2 Amlapura, Jalan Sudirman Amlapura, Selasa (29/4).
Kata dia, OSN nanti melombakan tiga mata pelajaran, IPS, IPA dan Matematika. Lomba ini sesuai ketentuan yang dikeluarkan Balai Pengembangan Talenta Indonesia, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah, Nomor : 0179/J7.1/PN.00/2025, hanya diperbolehkan maksimal menyertakan lima siswa tiap mata pelajaran yang dilombakan.
Atas dasar ketentuan itulah Kasek SMN 2 Amlapura I Kadek Wirawan, mengambil jatah maksimal. “Targetnya bukan saja juara tingkat kabupaten, sedapat mungkin juara di OSN Tingkat Provinsi Bali, agar mewakili Bali di OSN Nasional,” ujarnya.
Berbeda dengan Kasek SMPN 2 Abang I Wayan Sarya, hanya mendaftarkan 12 siswa, tiap mata pelajaran melibatkan 4 siswa. “Jumlah siswa itu sudah maksimal, saya juga pasang target juara,” kata I Wayan Sarya.
Jika keluar sebagai juara di tingkat kabupaten, kata Sarya, maka nantinya berhak berlomba di OSN Tingkat Provinsi Bali. “Anak-anak sudah saya kasi bimbingan, mudah-mudahan membuahkan hasil optimal,” ujarnya.
Di bagian lain, Kasek SMPN 1 Selat I Nengah Sikiarta, hanya menyertakan tiga siswa, tiap mata pelajaran hanya diikuti satu siswa. “Kami hanya mendaftarkan tiga siswa saja,” katanya.
Kasek SDN Padangkerta Kecamatan Karangasem I Wayan Sarja mengaku telah mendaftarkan 10 siswa, ikut di tiga mata pelajaran di OSN SD, Tingkat Kabupaten Karangasem. “Tetap berharap hasilnya optimal, sedapat mungkin juara di Tingkat Kabupaten Karangasem,” harapnya.
Khusus untuk OSN Tingkat SD, katanya nantinya pelaksanaannya ditempatkan di satu tempat menjawab tes secara manual. “Mengenai tempat OSN Tingkat SD masih menunggu keputusan panitia,” lanjut Sarja.
Kepala Bidang SMP Disdikpora Karangasem I Gusti Lanang Sangkan Purwa mengatakan, untuk tempat pelaksanaan OSN Tingkat SD dan OSN Tingkat SMP, akan ditentukan kemudian.
OSN Tingkat SD, katanya, secara manual dengan menjawab tes di lembar jawaban gunakan kertas. Sedangkan OSN Tingkat SMP, nantinya berlangsung online, menggunakan HP.
“Tujuan OSN kan untuk menentukan siswa yang akan dikirim ke OSN Tingkat Provinsi Bali. Di samping untuk menjaring talenta siswa di bidang sains,” kata Gusti Lanang Sangkan.
I Gusti Lanang Sangkan, berharap, agar siswa berbakat dari Karangasem tidak sebatas berlomba di Tingkat Provinsi Bali, sedapat mungkin hingga ke tingkat nasional, dan ada yang keluar sebagai juara.7k16