Laba Bersih J Trust Bank Melonjak Hampir Dua Kali Lipat

2 hours ago 2
ARTICLE AD BOX
Direktur Utama J Trust Bank, Ritsuo Fukadai, menjelaskan pertumbuhan laba tersebut didorong oleh peningkatan kredit bruto dan dana pihak ketiga (DPK). Kredit bruto bank ini naik 8,18 persen (year-on-year/YoY) menjadi Rp28,24 triliun dari Rp26,10 triliun pada kuartal I 2024. Sedangkan DPK meningkat 2,74 persen menjadi Rp34,45 triliun dari Rp33,53 triliun.

“Kami berkomitmen untuk tetap berpegang pada prinsip kehati-hatian. Kredit J Trust Bank tetap tumbuh dengan rasio kredit bermasalah (NPL) net yang terjaga di 1,40 persen, dengan permodalan yang kuat yaitu rasio kecukupan modal sebesar 13,08 persen per Maret 2025," kata Fukadai, Senin (28/4).

Pertumbuhan kredit turut mendorong pendapatan bunga J Trust Bank menjadi Rp735,22 miliar pada kuartal I 2025, naik 1,47 persen dibandingkan Rp724,54 miliar pada kuartal I 2024. Selain itu, total pendapatan operasional lainnya melonjak 476,63 persen menjadi Rp93,03 miliar dari Rp16,13 miliar.

Dari sisi likuiditas, posisi J Trust Bank dinilai masih kuat dengan rasio kecukupan likuiditas sebesar 128,35 persen. Kondisi ini menunjukkan bank dalam posisi baik untuk terus bertumbuh secara berkelanjutan.

Sejalan dengan pertumbuhan bisnis, J Trust Bank juga memperkuat komitmen terhadap pembiayaan hijau. Total pembiayaan untuk kegiatan usaha berwawasan lingkungan (KUBL) mencapai 10,65 persen dari total portofolio kredit pada kuartal I 2025.



Read Entire Article