ARTICLE AD BOX
DENPASAR, NusaBali
Berharap segera dapat uang dari hasil pencurian sepeda motor, duo maling asal Sumba, Nusa Tenggara Timur (NTT) masing-masing berinisial JIS, 21 dan YN, 22 malah ditangkap polisi. Duo garong motor ini diringkus setelah polisi menyamar jadi pembeli motor dan mengajak keduanya COD (Cash on Delivery).
Keduanya menawarkan sepeda motor hasil curian di Marketplace. Motor tersebut ditawar petugas polisi yang menyamar sebagai pembeli. Dua garong motor ini akhirnya ditangkap tempat COD di Jalan Badak Agung, Denpasar Timur lengkap dengan motor hasil curian.
Kasi Humas Polresta Denpasar AKP I Ketut Sukadi dikonfirmasi, pada Kamis (24/4) pagi mengatakan penangkapan terhadap kedua tersangka setelah aparat Polsek Denpasar Timur menerima laporan kehilangan sepeda motor Yamaha Jupiter-MX dari Alfridus Afrandoidong, 25. Sepeda motor itu hilang di Jalan Hayam Wuruk Nomor 63, Desa Sumerta kauh, Kecamatan Denpasar Timur, pada Sabtu (19/4) dinihari.
Sebelum diketahui hilang korban memarkir motor tersebut di TKP sepulang misa dari Gereja Katedral Denpasar, pada Jumat (18/4) malam pukul 22.00 Wita. Pada Sabtu dinihari, korban hendak mengunci stang motor sebelum tidur. Saat tiba diparkiran, motor tersebut sudah hilang. Karena tak kunjung ditemukan akhirnya kejadian itu dilaporkan ke Polsek Denpasar Timur pada Senin (21/4).
Menerima laporan tersebut aparat Polsek Denpasar Timur langsung gerak cepat. Berdasarkan hasil patroli siber ditemukan penawaran sepeda motor identik dengan motor korban di Marketplace. Petugas pun memancing penawar untuk bertemu di Jalan Badak Agung.
"Saat bertemu, kedua pelaku ditanyai surat-surat kendaraan yang mereka tawarkan. Kedua tersangka tak sanggup menunjukan surat-surat. Pada saat itulah petugas menangkap keduanya," ungkap AKP Sukadi.
Kepada petugas kedua tersangka mengaku telah merencanakan pencurian itu. Keduanya Jalan kaki dari kos tempat tinggal mereka di Denpasar Timur untuk mencari sasaran. "Tersangka dan barang bukti telah diamankan di Mapolsek Denpasar Timur. Kepada masyarakat diimbau untuk tidak meninggalkan kendaraan tanpa dikunci. Bila perlu bikin kunci ganda untuk menyulitkan pelaku pencurian," harapnya. 7 pol